Saturday, July 05, 2008

Jadwal Super Liga 2008

Indonesia di Grup B PA 2011
Hasil undian babak kualifikasi Piala Asia (PA) 2011, Kamis (3/7) di Doha, Qatar, cukup memberatkan bagi Timnas Indonesia.
Skuad Merah Putih masuk dalam Grup B bersama dengan Australia, Oman dan Kuwait. Melihat materi pemain, Kuwait dan Australia bakal menjadi rintangan berat. Tak terkecuali Oman yang di atas perhitungan kertas lebih unggul dibandingkan Indonesia.
Sementara hasil undian Piala Asia 2011, sebanyak 20 negara telah dibagi menjadi lima grup. Tim-tim ini akan bersaing ketat dengan format tanding kandang dan tandang mulai 14 Januari 2009 dan akan berakhir 3 Maret 2010. Mereka bakal berebut mengamankan tiket putaran final yang rencananya akan digelar di Qatar.
Di luar itu, empat negara telah memastikan lolos yakni Irak sang jawara Piala Asia 2007, Arab Saudi runner-up serta Korea Selatan yang menempati peringkat ketiga Serta Qatar selaku tuan rumah yang juga telah mengantongi tiket. Dua tiket tersisa bakal diperebutkan oleh dua tim teratas di setiap grup serta juara AFC Challenge Cup 2008 dan 2010. ”Ini merupakan undian yang menantang,” kata Menejer Tim Australia, Gary Moretti, kepada wartawan. ”Bisa jadi akan terjadi kejuatan,” katanya.
Juara tiga kali, Jepang, Bahrain, Hong Kong, dan Yaman berada di Grup A, sedangkan Iran, yang juga juara tiga kali, berada di Grup E bersama Thailand, Yordania, dan Singapura. ”Tidak ada lawan lemah pada hari-hari ini,” kata pelatih Iran, Ali Daei. ”Kami menganggap semua pertandingan penting,” tambahnya.
Jepang, Iran, dan Arab Saudi masing-masing tiga kali menjadi juara Piala Asia, sementara Korea Selatan dua kali menjuarai turnamen tersebut. Kuwait, Irak, dan Israel sekali menjuarai event tersebut.

Hasil undian kualifikasi PA 2011
Grup A : Jepang, Bahrain, Hong Kong, Yaman
Grup B : Australia, Indonesia, Oman, Kuwait
Grup C : Uzbekistan, UAE, Malaysia, India
Grup D : Vietnam, China, Suriah, Lebanon
Grup E : Iran, Thailand, Yordania, Singapura -

1