Tuesday, October 28, 2008

Pasoepati mari Berbuat RUSUH !!!

maaf sebelumnya kalau judul tulisan terlalu "nyleneh". tapi ide gila ini mungkin bisa dijadikan acuan teman teman pasoepati untuk kembali "mempopulerkan" nama besarnya. kerusuhan masih mempunyai daya tarik lebih para media cetak untuk mengisi halaman demi halaman nya untuk menambah oplah mereka. Mengapa penulis menyarankan demikian? karena nama pasoepati sudah jarang bahkan hampir tidak pernah mengisi berita berita di media cetak nasional. bandingkan dahulu ketika tahun 200an hampir setiap minggu pasopati selalu "nampang" dikoran - koran nasional.


keterpurukan persis solo setidaknya membuat aroma merah itu sedikit pudar. 8 kali pertandingan dengan nilai 1 yang akhirnya dikurangi 1 dan menjadi 0 setelah gagal untuk bermain dengan Persibom. membuat persis solo kembali dipertanyakan untuk bisa bertahan di divisi utama. selentingan akan digantinya Coach Edu merebak akhir akhir ini. Satu nama yang santer terdengar adalah HANAFI, mantan pelatih yang mengantarkan persis ke Divisi utama ini disebut sebut akan mengisi kursi kepelatihan menggantikan Edu. sebuah langkah yang taktis untuk memperbaiki kinerja persis dengan pemain pemain mudanya.

Ganti pengurus Pasoepati??
sebuah pikiran terbersit dipikiran penulis. kalau persis mulai berbenah pasoepati akan mengikutinya atau tidak?? perubahan pasoepati sudah terjadi di awal musim kemarin yaitu dirigen yang sebelum nya maryadi gondrong di ganti oleh Pasangan Old and New Pete dan Sigit. sebuah perombakan yang mungkin sedikit terpaksa karena memang gondrong yang di istilahkan salah seorang rekan "melarikan diri" dari keterpurukan pasoepati ini. sebuah regenerasi yang mungkin baru dialami oleh sedikit suporter indonesia, ketika arema yang masih memakai Yuli Soempil Viking yang masih memakai beutik pasoepati dengan terpaksa harus mengganti sang frontman maryadi gondrong. sedikit demi sedikit pete dan sigit mulai bisa beradaptasi dengan para pasoepati yang masih hanya nurut kepada sabda pandita ratunya gondrong. semoga kedepannya semakin baik.

dari sisi arus bawah pasoepati sudah mulai berbenah, lalu bagaimana dengan para pengurus DPP. praktis yang saya tahu hanya beberapa gelintir orang saja yang masih aktif, salah satunya mungkin adalah Prapto Koting. beliau juga merupakan salah satu generasi pertama dari pasoepati. kepengurusan pasoepati berakhir tahun ini. semoga di kepengurusan kedepan orang orang yang lebih loyal dengan sepakbola yang menjadi pengurus pasoepati. untuk bisa membawa kembali pasoepati kejajaran suporter yang kreatif dan inofatif seperti dulu lagi.

PASOEPATI BUTUH PEMIMPIN YANG LOYAL DENGAN SEPAKBOLA BUKAN SEKEDAR MEMBAWA PASOEPATI MENJADI menjadi sekedar sampingan untuk tujuan tertentunya.

0 komentar:

1