Saturday, January 26, 2008

SEMIFINAL LIGA INDONESIA


Empat kontestan semifinal Liga Indonesia 2007 sudah diketahui. Satu wakil dari Papua dan Jawa, dan dua lainnya dari Sumatra, beradu menjadi yang terbaik untuk musim 2007. Persipura Jayapura dan Persija Jakarta menjadi kontestan yang terlebih dahulu lolos. Keduanya merupakan perwakilan dari grup B, setelah dua kontestan lainnya, sang juara bertahan Persik Kediri dan kuda hitam Deltras Sidoarjo, gagal dalam persaingan. Persipura mengumpulkan tujuh poin, hasil dari dua kemenangan dan satu laga berakhir seri. Catatan produktifitas gol pun cukup mencengangkan, yaitu delapan gol dari tiga laga, berbalas satu. Alhasil, tim besutan Raja Isa itu menjadi pemuncak grup B. 'Deputi' Persipura adalah Persija Jakarta. Lima poin dikoleksi Macan Kemayoran, hasil dari satu kemenangan dan dua kali seri. Di grup A, di mana persaingan empat tim baru berakhir pada Sabtu (26/1/2008) sore, dua tim asal Sumatra menjadi rajanya. Sriwijaya FC dan PSMS Medan menjadi dua semifinalis Liga Indonesia 2007, mengkandaskan ambisi Arema Malang dan Persiwa Wamena. Sedikit berbeda dengan Grup B, penentuan siapa yang bakal menjadi wakil Grup A ke Senayan baru bisa dipastikan di hari terakhir. Hasil imbang Sriwijaya FC kontra Persiwa di Gelora 10 November, dan kekalahan 0-1 PSMS dari Arema menjadi penentu sukses dua tim Sumatra mendapat babak empat besar. Sriwijaya FC dan PSMS unggul dalam perolehan poin dan selisih gol dari pesaingnya. Dengan koleksi angka yang lebih baik, Sriwijaya FC otomatis menjadi juara grup dan PSMS Medan menjadi runner up. Dengan posisi seperti ini, di semifinal Liga Indonesia yang akan dilangsungkan pada 6 Februari 2008 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pimpinan klasemen grup A Sriwijaya FC akan dihadapkan dengan runner up grup B Persija Jakarta. Sedangkan juara grup B Persipura akan melawan PSMS, yang merupakan/ runner up/ grup A. * Jadwal Semifinal Liga Indonesia 2007:* Persipura Jayapura vs PSMS Medan Sriwijaya FC Palembang vs Persija Jakarta

0 komentar:

1