Tuesday, January 22, 2008

PERSIS MASIH BERHARAP SUPER LIGA


Persis masih berharap tampil di Superliga


Solo (Espos) - Persis Solo siap tampil sebagai pengganti jika nantinya Badan Liga Indonesia (BLI) menolak keikutsertaan sejumlah klub yang sudah lolos ke Superliga, karena tidak memenuhi persyaratan.
Persiapan dan perbaikan akan segera dilakukan sehingga pada batas waktu yang ditetapkan, April mendatang, Laskar sambernyawa benar-benar telah memenuhi standar Superliga.
”Kami sudah mulai melakukan persiapan, jadi kalau nanti bisa masuk Superliga, Persis sudah siap,” tutur Ketua Umum Persis Solo, FX Hadi Rudyatmo, kepada wartawan di Balaikota Solo, Senin (21/1).
Harapan Laskar Sambernyawa mencicipi megahnya kompetisi level teratas musim depan kembali terbuka, menyusul pernyataan dari Manajer BLI, Joko Driyono, pada acara sosialisasi manual liga 2008 dan manual lisensi klub bagi tim-tim Divisi Utama di Surabaya, Minggu (20/1).
Dalam kesempatan tersebut, Joko mengatakan kalau dalam waktu dua bulan klub yang sudah lolos ke Superliga tidak mampu memenuhi persyaratan yang ditetapkan, maka BLI berhak menolak keikutsertaannya. Kemudian jatahnya akan diberikan kepada klub yang sebelumnya tidak lolos, namun memenuhi standar.
”Kami yakin dalam tempo dua bulan bisa melengkapi hal-hal yang disyaratkan. Kesempatan ini harus bisa dimanfaatkan, apalagi untuk membina Persis sudah telanjur keluar dana banyak,” beber Rudy.
Dari sisi infrastruktur, hampir dipastikan Persis telah memenuhi standar. Stadion Manahan yang menjadi home base Laskar Sambenyawa, masuk kategori stadion dengan grade atau tingkatan pertama bersama lima stadion lainnya. Lagipula, Stadion Manahan juga sudah berpengalaman mengggelar partai-partai level nasional hingga internasional, seperti Liga Champions Asia.
Kriteria lain yang harus segera dipenuhi Persis adalah soal status badan hukum dan adanya tim B. Tentang hal ini, Rudy yakin dapat diselesaikan hingga April mendatang.

0 komentar:

1