Tuesday, August 07, 2007

PSSI lolos ke babak ke dua tanpa berkeringat


Kualifikasi Pra Piala Dunia 2010
Guam Mundur, Indonesia Lolos Otomatis


Jakarta - Indonesia melenggang ke babak selanjutnya Kualifikasi Pra Piala Dunia 2010 tanpa harus bertanding. Guam yang menjadi lawan tanding "Merah-Putih" mengundurkan diri.


Kepastian pengunduran diri Guam dikonfirmasi langsung oleh Sekjen PSSI, Nugraha Besoes yang menerima surat pernyataan dari AFC, Selasa (7/8/2007) pagi WIB. Tak disebutkan dengan pasti alasan pengunduran diri tersebut.

"Hari ini kami mendapat surat penyataan pengunduran diri Guam langsung dari AFC. Di surat itu tak disebut alasan pengunduran diri Guam, tapi itu tak mengejutkan. Kami duga itu karena masalah biaya," sahut Kang Nug saat dihubungi detiksport.

Keputusan Guam mundur membuat Indonesia langsung lolos ke putaran kedua. Sesuai daftar unggulan yang dibuat AFC, skuad besutan Ivan Kolev malah bisa langsung lolos ke putaran tiga, namun itu harus menunggu hasil 18 pertandingan lainnya.

Lawan yang bakal dihadapi Indonesia adalah pemenang pertandingan antara Oman kontra Nepal. "Sepertinya Oman yang bakal menantang, Nepal kan bukan negara kuat," lanjut Nugraha.

Indonesia sebelumnya dijadwalkan bertandang ke Guam pada 8 Oktober dan menjalani leg kedua di Jakarta tanggal 28. Namun dengan pengunduran diri tersebut, Ponaryo Astaman cs baru akan menjalani bertanding pada 9 November, sementara leg kedua digelar tanggal 18 November.

Untuk menggantikan jadwal yang kosong tersebut, timnas rencananya akan menjalani laga uji tanding.

"Timnas akan menjalani uji tanding untuk mengisi tanggal tersebut, untuk lawannya belum bisa diputuskan. Sementara soal waktu untuk pemusatan latihan baru akan diputuskan pada rapat BTN sore ini," pungkas Nugraha.

0 komentar:

1